![]() |
Foto: Tampak Mobil Bobby Nasution, Calon Gubernur Sumatera Utara Nomor Urut 1 yang terkena Lemparan sesaat setelah meninggalkan Lokasi Debat. |
MEDAN, gianTnusantaranews.com - Projo Muda Sumatera Utara, dipimpin oleh Irwansyah Hasibuan, dengan tegas mengecam insiden kekerasan yang terjadi pada Rabu malam (06/11/2024) usai debat kedua calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara. Massa pendukung pasangan calon Eddy-Hasan diduga melakukan tindakan pelemparan terhadap mobil Bobby Nasution di depan Hotel Santika Dyandra, Medan.
Irwansyah menilai tindakan tersebut mencederai prinsip demokrasi yang damai dan menodai proses pemilu yang seharusnya dijalani dengan integritas dan keterbukaan. Ia meminta aparat kepolisian menindak tegas pelaku di balik aksi anarkis tersebut, agar kejadian serupa tidak terulang.
“Projo Muda Sumut mengutuk keras aksi kekerasan dan provokasi yang merusak iklim demokrasi. Kami mendesak aparat keamanan untuk segera melakukan penyelidikan dan memberikan sanksi sesuai hukum yang berlaku kepada pihak-pihak yang bertanggung jawab,” tegas Irwansyah.
Selain itu, ia juga mengingatkan semua pihak untuk menjaga ketertiban selama masa kampanye hingga pelaksanaan pemilu. “Kita harus menunjukkan kedewasaan berdemokrasi. Berbeda pilihan bukan alasan untuk melakukan tindakan yang melanggar hukum,” tambahnya.
Projo Muda Sumut berharap semua elemen masyarakat, termasuk pendukung pasangan calon lain, dapat menjaga semangat persaingan yang sehat demi tercapainya pemilu yang adil, aman, dan damai.
(gpt/gianTnusantaranews.com)