Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Golkar Sumut Resmi Usulkan Erni Ariyanti sebagai Ketua DPRD Sumut 2024-2029, Akan di Lantik Besok

30 Januari 2025 Last Updated 2025-01-30T13:48:01Z

Foto: Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Sumatera Utara resmi mengusulkan Erni Ariyanti sebagai Ketua DPRD Sumut periode 2024-2029

MEDAN, gianTnusantaranews.com – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Sumatera Utara resmi mengusulkan Erni Ariyanti sebagai Ketua DPRD Sumut periode 2024-2029. 


Dengan keputusan ini, polemik mengenai siapa yang akan mengisi kursi pimpinan DPRD Sumut dari Golkar akhirnya menemui titik terang.  


Keputusan tersebut tertuang dalam surat DPD Golkar Sumut bernomor B-174/GK-SU/XII/2024 yang ditujukan kepada Pimpinan DPRD Sumut. Surat tersebut ditandatangani oleh Ketua DPD Golkar Sumut Musa Rajekshah dan Sekretaris DPD Golkar Sumut Ilhamsyah pada 31 Desember 2024.  


"Perihal penetapan Ketua DPRD Provinsi Sumatera Utara," demikian bunyi surat yang beredar pada Kamis (2/1/2025).  


Surat ini merupakan jawaban atas permohonan dari DPRD Sumut melalui surat bernomor 200/4844/Sekr DPRD/XII/2024 tanggal 5 Desember 2024 yang meminta penjelasan mengenai penetapan Ketua DPRD Sumut dari Fraksi Golkar.  


Dalam surat tersebut, DPD Golkar Sumut menegaskan bahwa pengusulan Erni Ariyanti sebagai Ketua DPRD Sumut telah sesuai dengan keputusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Golkar. Proses penetapannya pun akan dilakukan berdasarkan ketentuan yang berlaku.  


"Bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 3 ayat (2) Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 2022 tentang Forum Koordinasi Pimpinan di Daerah, dinyatakan bahwa Ketua DPRD Provinsi merupakan anggota Forkopimda Provinsi. 


Maka DPD Partai Golkar Provinsi Sumatera Utara mengusulkan saudari Erni Ariyanti, SH., M.KN. untuk ditetapkan sebagai Ketua DPRD Provinsi Sumatera Utara dan selanjutnya dapat dilakukan proses sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku," demikian bunyi surat tersebut.  


Menanggapi keputusan ini, Erni Ariyanti membenarkan bahwa Golkar Sumut telah mengirimkan surat resmi ke pimpinan DPRD Sumut terkait pengusulan dirinya. Ia pun mengaku bersyukur atas kepercayaan yang diberikan partai kepadanya.  


"Benar, Golkar Sumut telah mengirimkan surat ke pimpinan DPRD Sumut. Alhamdulillah," ujar Erni saat dikonfirmasi.  


Sebelumnya, kursi Ketua DPRD Sumut periode 2024-2029 masih kosong meskipun anggota dewan telah dilantik sejak tiga bulan lalu. Pada 16 Oktober 2024, DPRD Sumut telah mengumumkan empat Wakil Ketua DPRD melalui rapat paripurna yang dipimpin Muhammad Rahmaddian Shah.  


Empat Wakil Ketua tersebut adalah:  

- Sutarto (PDIP)  

- Ihwan Ritonga (Gerindra)  

- Ricky Anthony (NasDem)  

- Salman Alfarisi (PKS)  


Namun, kursi Ketua DPRD Sumut yang merupakan jatah Golkar belum ditetapkan saat itu.  


Erni Ariyanti sebelumnya telah menerima surat penunjukan dari DPP Golkar melalui surat bernomor B-391/DPP/Golkar/X/2024 yang ditandatangani oleh Ketua Umum dan Sekretaris Jenderal Golkar pada 18 Oktober 2024.  


"SK sudah saya terima, sekarang proses ke sekretariat DPRD Sumut. Kita menunggu arahan dari DPD Golkar Sumut," kata Erni pada 1 November 2024.  


Meskipun pada 20 November 2024 empat Wakil Ketua DPRD Sumut telah resmi dilantik dalam paripurna, namun nama Ketua DPRD Sumut belum diumumkan.  


"Belum terjadwal untuk pengumuman. Nama yang akan kita umumkan mungkin nanti dibahas di Badan Musyawarah (Bamus)," ujar Ihwan Ritonga kala itu.  


Dengan keluarnya surat resmi dari DPD Golkar Sumut, maka pengisian kursi Ketua DPRD Sumut kini tinggal menunggu proses selanjutnya sesuai mekanisme yang berlaku.





(gpt/gianTnusantaranews.com) 

×
Berita Terbaru Update